Tiga Sekolah di Jakbar Raih Penghargaan Adiwiyata Nasional dan Mandiri
Tiga sekolah di Jakarta Barat mendapatkan penghargaan Adiwiyata Nasional dan Adiwiyata Mandiri tahun 2019.
Tiga sekolah ini diberikan penghargaan karena dinilai mampu melaksanakan upaya peningkatan pendidikan lingkungan hidup,
Dua sekolah yang menerima penghargaan Adiwiyata Mandiri yakni SDN 11 Pegadungan dan SMPN 249 Cengkareng Barat. Sementara satu sekolah yang memperoleh penghargaan Adiwiyata Nasional yakni SDN 07 Sukabumi Selatan.
17 Sekolah di Jakbar Terima Penghargaan Adiwiyata Tingkat KotaKepala Suku Dinas Lingkungan Hidup (LH) Jakarta Barat, Edi Mulyanto mengatakan, penghargaan Adiwiyata Nasional dan Adiwiyata Mandiri tahun 2019 ini merupakan hasil kerja keras semua lintas sektor.
"Tiga sekolah ini diberikan penghargaan karena dinilai mampu melaksanakan upaya peningkatan pendidikan lingkungan hidup secara benar," ujarnya, Selasa (10/12).
Ia berharap, sekolah yang mendapatkan penghargaan Adiwiyata Nasional dan Mandiri bisa melakukan pembinaan terhadap sekolah lain yang ada di sekitarnya.
"Penghargaan ini
akan diberikan Jumat (13/12) mendatang," tandasnya.